EVALUASI PROGRAM PEMBANGUNAN, PEMERINTAH DESA GIRIPURWO LAKSANAKAN MONEV
13 Oktober 2017 16:22:53 WIB
GIRIPURWO – Gelontoran Dana Desa yang mencapai milyaran rupiah tentunya mengandung resiko yang tidak ringan apabila dalam pelaksanaannya tidak sesuai dengan regulasi yang ada. Hal inilah yang mendasari Pemerintah Desa Giripurwo untuk melaksanakan Monitoring dan Evaluasi Program Pembangunan yang telah dilaksanakan hingga bulan ini. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jum’at, 13 Oktober 2017 bertempat di Pendopo Balai Desa Giripurwo ini menghadirkan dari berbagai Lembaga resmi desa dan juga elemen masyarakat dan juga menghadirkan Pendamping Dana Desa Bapak Barkah Sutanigoro, ST.
Dalam laporannya, Agus Kristanta selaku Kasi. Kesejahteraan Desa Giripurwo memaparkan hasil pelaksanaan program yang bersumber dari Dana Desa Tahap I. Total Dana Desa yang rencananya diterima oleh Desa Giripurwo sebesar Rp. 1.131.869.300,-. Tetapi pada prosesnya Dana Desa hingga bulan kemarin baru turun sejumlah Rp. 679.121.580,- dan sisanya baru sampai kerekening Kas Desa Giripurwo pada minggu pertama bulan ini.
Adapun penggunaan Dana Desa Tahap I ini untuk berbagai bidang, Bidang Pembangunan dapat menyerap anggaran sejumlah Rp. 537.260.000,- dan Bidang Pemberdayaan Masyarakat seberar Rp. 141.330.000,-.
Bidang pembangunan terdiri dari :
- JUT Ngandongsari sepanjang 600 m dengan lebar 5 m
- JUT Kacangan – Plosokerep sepanjang 600 m dengan lebar 5 m
- Pembangunan Talud volume 454,10 m³
- Pembangunan Kios Desa yang menyerap anggaran sebesar Rp. 144.979.000,-
- Pembinaan dan Pengembangan Posyandu
- Pembinaan Desa Siaga
Sementara dibidang Pemberdayaan Masyarakat terdiri dari :
- Pembinaan LPMP
- Pembinaan LPMD
- Pemberian Stimulan Padukuhan yang pada prakteknya digunakan untuk :
- Pembangunan Drainasi di Padukuhan Widoro dan Klampok
- Pembangunan Dueker Plat di Padukuhan Gumbeng
- Cor Blok Rabat Beton di Padukuhan Sumur
- Pembangunan Talud Jalan Karangnongko dan Gubar
- Serta Pembinaan Kelompok Masyarakat Pendelolaan Sampah di Padukuhan Karangnongko
Menurut Barkah Sutanigoro, ST selaku Pendamping Pelaksanaan Dana Desa, kualitas dan kuantitas pelaksanaan Dana Desa di Desa Giripurwo sudah cukup baik dan dapat dipertanggungjawabkan baik secara fisik maupun administrasinya.
Dokumen Lampiran : Drainase di Padukuhan Klampok
Komentar atas EVALUASI PROGRAM PEMBANGUNAN, PEMERINTAH DESA GIRIPURWO LAKSANAKAN MONEV
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Cegah Stunting Kalurahan Giripurwo Laksanakan Sosialisasi dan juga Pemberian PMT
- MUSIM HUJAN, KALTANA GIRIPURWO DI BANTU BPBD LAKSANAKAN PEMANGKASAN POHON DI TITIK RAWAN TUMBANG
- Musyawarah Kalurahan (MUSKal) Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) T.A 2025
- Filosofi Logo 194th Gunungkidul
- Monitroing dan Evaluasi Desa Mandiri Budaya Kalurahan Giripurwo
- Peraturan Lurah Giripurwo Nomor 3 Tahun 2024 tentang Penjaringan dan Penyaringan Pamong dan Staff
- PENGISIAN PAMONG DAN STAF PAMONG KALURAHAN GIRIPURWO